News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Polsek Bola Intens Patroli Himbau Warga Laporkan Hal Mencurigakan Ke Petugas

Polsek Bola Intens Patroli Himbau Warga Laporkan Hal Mencurigakan Ke Petugas


Mediapertiwi,id-Wajo SulSel-Aparat Kepolisian Polsek Bola Kecamatan Bola Resort Polres Wajo Kabupaten Wajo, Sulsel intens melakukan kegiatan patroli rutin di wilayah hukum setempat. Hal tersebut ditempuh guna untuk mencegah dan mengantisipasi hal hal yang tak diinginkan seperti tindakan pelaku kejahatan dan menjaga situasi Kamtibmas.

Kapolsek Bola Iptu Annas SH, didampingi sejumlah anggota didampingi Kanit Reskrim Polsek Bola, Ipda Ade kepada awak media Selasa 20/01/2026 mengutarakan hal tersebut dan mengatakan kalau pihaknya saat ini tengah intens melakukan kegiatan patroli untuk mencegah hal hal yang tidak diinginkan dan segala bentuk tindakan kejahatan demi menjaga situasi Kamtibmas wilayah hukum Polsek Bola tetap terjaga.

" Gita patroli ini akan terus intens dan rutin dilaksanakan, utamanya pada jam jam rawan terjadinya bentuk tindakan kejahatan utamanya pada malam hari pada jam jam rawan antara jam 23.00 wita hingga jam 04.00 wita". Ucapnya .

Langkah tersebut dilakukan untuk mengantisipasi serta mencegah terjadinya segala bentuk kejahatan demi menjaga situasi tetap kondusif, aman dan tentram dan sebagai salah satu upaya menjaga ketentraman dan mencegah keresahan warga untuk mengantisipasi terjadinya bentuk kejahatan di masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Bola dan seluruh jajaran wilayah hukum Polres Wajo pada umumnya .

Selain itu pihaknya juga menghimbau kepada lapisan masyarakat agar segera  melaporkan atau memberikan informasi kepada pihak kepolisian bilamana ada hal hal yang mencurigakan atau menemukan suatu tindakan kejahatan. Tutupnya.(Hpw).

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment