News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Dinas PUPRP Kabupaten Wajo Raih Penhargaan OPD Terbaik I 2022

Dinas PUPRP Kabupaten Wajo Raih Penhargaan OPD Terbaik I 2022

 
Mediapertiwi,id.(wajo-sulsel)--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo memberikan Apresiasi terhadap Kinerja Organisasi Perangkat Daerah (OPD) melalui Penganugerahan OPD Terbaik 2022.dan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Dan Pertanahan (PUPRP) Kabupaten Wajo Andi Pameneri meraih Penghargaan Sebagai Kepala Perangkat Daerah Terbaik 1 tahun 2022,bersama Kepala Dinas Komunikasi Imformatika Dan Statistik Wajo, Dwi Apryanto keduanya memperoleh poin yang sama. 

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo melakukan Langkah ini demi meningkatkan motivasi kerja aparatur sipil negara (ASN) yang muaranya diharapkan meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) pada tiap perangkat.

Penganugerahan penghargaan diberikan langsung Bupati Wajo, Amran Mahmud, didampingi Wakil Bupati Wajo, Amran, Sekretaris Daerah (Sekda) Wajo, Armayani, serta Ketua Komisi II DPRD Wajo, Sudirman Meru, mewakili Ketua DPRD Wajo, di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Jumat (2/9/2022).

"Salah satu tujuan kegiatan ini, untuk mengetahui tingkat keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan indikator kinerja sehingga dapat dijadikan bahan pengambilan kebijakan selanjutnya. Untuk itu kepada perangkat daerah yang belum berhasil jangan berkecil hati. Hasil evaluasi ini harus dijadikan cambuk untuk lebih baik di masa yang akan datang," kata Amran Mahmud.

Amran Mahmud menjelaskan, dari kegiatan dapat terlihat capaian perangkat daerah dan mengidentifikasi indikator apa saja yang unggul maupun sebaliknya. Dirinya pun meminta kepada seluruh OPD untuk melakukan evaluasi untuk perbaikan ke depannya.

"Untuk itu saya minta kepada para kepala perangkat daerah menganalisis faktor pendukung dan penghambat capaian kinerja. Segera dicarikan solusi setiap indikator dan laporkan secara tertulis agar tahun depan dapat lebih baik," terang kepala daerah bergelar doktor ini.

Selain itu, Amran Mahmud juga meminta evaluasi job relation di masing-masing OPD. Menurutnya, faktor ini sangat berpengaruh terhadap kinerja organisasi.

Pada kesempatan ini, Amran Mahmud kembali menggarisbawahi visi dan misi Pemkab Wajo yang tertuang dalam RPJMD 2019-2024. Termasuk di dalamnya 25 kerja nyata yang tertuang dalam visi misi Pemerintah Amanah Menuju Wajo Maju dan Sejahtera (Pammase).

"Untuk mewujudkan hal tersebut diperlukan adanya komitmen dan persamaan pandangan dari semua pejabat dan seluruh aparatur sipil negara," serunya.

Sementara, Asisten Adminsitrasi Umum Sekretariat Daerah (Setda) Wajo, Narwis, menyampaikan penganugerahan ini dilakukan berdasarkan Peraturan Bupati Nomor 37 Tahun 2022 tentang Pedoman Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah.

Dari dua kepala perangkat daerah Terbaik I yang sama poinnya yaitu Andi Pameneri dan Dwi Apriyanto, Kemudian  Kepala Perangkat Daerah Berkinerja Terbaik II Tahun 2022, yakni Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah, Andi Pallawarukka. Lalu, Kepala Perangkat Daerah Berkinerja Terbaik III Tahun 2022, yaitu Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Herman. Untuk kategori ini, penghargaan diberikan hingga peringkat kelima.(r,ab). 



Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment