News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Vaksinasi di MIN 4 Wajo Berjalan Aman,

Vaksinasi di MIN 4 Wajo Berjalan Aman,

 

 Mediapertiwi,co,id.(Wajo sulsel) – Menjamin keamanan dalam pelaksanaan vaksinasi covid-19 di Madrasah Ibtidaiyah Negeri ( MIN ) 4 Wajo,personil Polsek Urban Pitumpanua Polres Wajo bersama Babinsa hadir Berikan Pengawalan dan pengamanan, Senin (14/02/2022).

Vaksinasi tahap I bagi siswa Sekolah Dasar atau sederajat di selenggarakan oleh Puskesmas Piyumpanua yang ditujukan kepada siswa siswi MIN 4 Wajo yang berlangsung di ruang kelas madrasah MIN 4 Wajo Desa Batu Kecamatan Pitumpanua Kabupaten Wajo Provinsi Sulawesi Selatan.

Salah satu personil Polsek Urban Pitumpanua  Aiptu Sumarno mengatakan Kehadiran kami disini bersama Babinsa dalam mengawal vaksinasi ini bertujuan agar kegiatan dapat berjalan aman dan tidak ada kendala ataupun hambatan yang terjadi.

“Selain itu kami tetap memberikan himbauan kepada siswa untuk tetap disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan,wajib memakai masker saat ke sekolah dan diluar rumah hindari kerumunan walaupun sudah mendapatkan suntikan vaksinasi agar tetap sehat, tutup Kanit Propam Polsek Urban Pitumpanua.

Kapolsek Urban Pitumpanua Kompol Andi Rahmat SH saat dikonfirmasi media ini mengatakan pengamanan pelaksanaan vaksinasi di sekolah sudah menjadi tanggung jawab kami sebagai anggota polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman serta mengatisipasi terjadinya hal yang tidak di inginkan.

“Kami akan mendukung penuh segala kegiatan pemerintah, diantaranya pengawalan yang dilakukan personil bersama Babinsa terhadap pemberian vaksin di wilayah hukun Polsek Pitumpanua, Ujar Mantan Kasat Narkoba Sidrap.

Kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri ( MIN ) 4 Wajo Dra Kamariah MM mengungkapkan bahwa tahap pertama vaksin di MIN 4 Wajo untuk sementara 26 siswa yang ikut vaksin di karenakan ada yang sakit dan yang belum punya Kartu Keluarga.

Selanjutnya jumlah orang tua yang setuju untuk vaksin baru 36 siswa,tuturnya.(red,hpw). 

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.

Post a Comment